28.10.23

Essay 1 : Meringkas Film Youtube_Christoper Gracia SIregar_23310420056

MERINGKAS FILM YOUTUBE DENGAN TEMA MOTIVASI PENERIMAAN DIRI

Psikologi Inovasi Essay I Meringkas Film Youtube
Dosen Pengampu : Dr., Dra. ARUNDATI SHINTA MA

Christoper Gracia Siregar
(23310420056)

FAKULTAS PSIKOLOGI
UNIVERSITAS PROKLAMASI 45
YOGYAKARTA

Topik

Menerima kelebihan dan kekurangan yang ada didalam diri sendiri akan menimbulkan motivasi untuk berprestasi. Berdamai dengan diri sendiri, tidak terpengaruh dengan ejekan orang lain, dan mengenali bakat yang dimiliki akan membantu diri untuk mengeksplorasi kelebihan dan memunculkan motivasi berprestasi. Keluarga terdekat yang diharapkan dapat memberikan dukungan motivasi, seringkali tidak dapat memberikan hal tersebut.

Seumber

Not Broken (2022) | Full Movie | Family Movie | Inspirational Drama - 1:11:32

https://www.youtube.com/watch?v=sCwxAxeTymc

Ringkasan

·       Winter adalah seorang gadis yang terlahir dengan penyakit disleksia berat, gangguan defisit perhatian sedang dan kecepatan pemrosesannya sangat rendah.

·       Sebagai seorang gadis yang memiliki disleksia berat sejak lahir, Winter mengalami kesulitan untuk belajar membaca dan menulis. Untuk membaca sebuah kalimat dari buku Winter harus membacanya secara terbalik. Karena kesulitas untuk belajar membaca Winter sering dibully oleh tema-temannya di Sekolah Dasar. Guru wali kelas Winter juga menyarankan kepada Olivia (Ibunya Winter), untuk membawa anaknya ke Neuropsikolog dan memindahkan Winter ke Sekolah Anak Berkebutuhan Khusus.

·       Winter merasa malu dengan keadaan dirinya yang harus dipindahkan ke Sekolah Berkebutuhan Khusus, dia mengganggap bawah dirinya aneh dan berbeda dari teman-temanya yang lain.

·       Hanya satu bakat yang dimiliki Winter sejak ia masih kecil yaitu menggambar dan melukis, Winter sudah dapat menggambar dan melukis dengan sangat baik ketika umurnya baru menginjak kira-kira 5 tahun, tetapi ibunya tidak suka dengan kegiatan tersebut dan memaksa Winter untuk terus belajar dibidang akademik seperti membaca, berhitung dan menulis.

·       Winter memiliki teman dekat sejak kecil yang bernama Sage, bagi Winter hanya Sage yang mau menerima keberadaanya dan selalu memberikan dukunga kepada dirinya.

·       Winter remaja mencoba berbagai macam pekerjaan untuk memperoleh penghasilan, mulai dari menjadi seorang kasir, penjaga kuda, sekertaris perusahaan reparasi sepeda, hingga mejadi seorang barista. Tetapi karena kondisinya yang sulit untuk membaca, kesulitan menghitung angka, tenaganya yang tidak kuat, hingga kesulitan menulis kalimat dan memasukan pola-pola membuat Winter dipecat dari semua pekerjaannya.

·       Suatu hari Winter bertemu dengan Margaret, Margaret adalah seorang Wanita lansia yang tersasar dipantai. Winter membantunya untuk pulang kerumah dan mereka berteman dekat sejak saat itu.

·       Saat Margaret meninggal, Winter bertemu dengan anak dari Margaret yang bernama Emilly. Emilly yang seorang kurator seni terkesan dengan lukisan yang Winter buat dan mengajaknya untuk mengikuti lomba sekaligus pameran lukisan.

·       Ibu Winter sangat senang karena ada seorang kurator karya seni yang menghargai bakat yang dimiliki oleh putrinya.

·       Saat pameran seni tersebut berlangsung, ada seorang kolektor yang berniat untuk membeli karya lukisan Winter, Winter dan ibunya sangat senang dengan hal tersebut.

·       Semenjak saat itu ibu Winter menerima bakat yang putrinya miliki dan mendukung putrinya untuk menjadi pelukis yang sukses.

Permasalahan

Harapan yang dimiliki oleh orang tua (keluarga) terhadap anak, seringkali membuat anak merasa tertekan. Harapan yang tidak selaras dengan kemampuan yang dimiliki oleh anak membuat orang tua kecewa dan tanpa sadar terus memaksa anak untuk menjadi seperti apa yang diinginkan oleh orang tuanya. Dalam film ini Winter merasa kalau ibunya tidak memberikan dukungan untuk mengembangkan bakat yang ia miliki.  Dukungan sekecil apapun yang diberikan oleh orang tua kepada anak, akan memunculkan motivasi didalam diri anak.

Opini Saya

Dukungan yang orang tua berikan kepada anak untuk mengembangkan bakatnya, sangat berarti bagi kesuksesan anak tersebut dimasa depan.


0 komentar:

Posting Komentar