11.7.22

MY EXPERIENCE

 MY EXPERIENCE 




Nama: Rahayu Nur Kholifah

NIM : 21310410079

Dosen Pengampu : Dr. Arundati Shinta, M. A

Essay Prestasi 

Psikologi Industri dan Organisasi 

Fakultas Psikologi 

Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta 


Bicara mengenai prestasi tentunya banyak dari kita yang mengukir prestasi dari berbagai macam bidang. Baik dari bidang akademik ataupun non akademik. 


Dalam pengalaman pribadi,ada beberapa prestasi yang bisa dibilang berhasil saya capai. Namun untuk kali ini sedikit berbeda dari bidang biasanya. Biasanya saya selalu banyak bergelut di dunia sastra dan kali ini saya mencoba kemampuan saya dibidang seni musik. 

Pada tahun 2019 saya mulai mencoba mengikuti audisi indonesian idol. Atas support orang tua, keluarga dan bahkan kerabat dekat yang sangat menginginkan saya untuk mengikuti audisi tersebut.  

Setelah saya mendaftar sesuai dengan prosedurnya, tiba akhirnya saya terjun langsung dilingkaran kompetisi indonesian idol tersebut. Melakukan perjalanan yang cukup panjang dari banten - jakarta. Lalu pagi buta sekali sudah siap dengan penuh percaya diri menuju studio RCTI untuk audisi. 

Setelah sampai, ternyata tidak hanya 100 atau 200 orang yang mendaftar untuk ikut audisi tetapi ada 1000 orang yang mendaftar dan mengantri untuk mendapat giliran. Dari sabang sampai merauke,dari yang berbeda agama dan lainnya berdatangan. 

Mengantri selama berjam-jam, saling berkenalan satu sama lain sambil latihan bernyanyi masing-masing peserta. Saya turut bangga sekali bisa berada menjadi satu dengan mereka semua yang saling mengasah kemampuan dan berbagi pengalaman dalam bernyanyi. 

Setelah saya dan beberapa kelompok mendapatkan giliran untuk masuk ke studio utama, saat itu langsung melakukan seleksi tahap 1 dan pembagian perorangan untuk test vocal oleh beberapa crew yang diposisikan dibidang seni musik. Untuk pertama kalinya dalam seleksi tahap 1 saya bisa lolos dan berlanjut ke tahap 2. 

Untuk melanjutkan tahap 2 saya berjalan menuju gedung lantai berikutnya, disana tetap dengan test vocal perorangan yang di test oleh beberapa crew senior bidang musik. Saat itu ditahap kedua mulai merasa panik karena merasa takut gagal untuk lanjut ke tahap selanjutnya. Saat proses test vocal tahap 2 saya membawakan lagu lawas yaitu "Love of my life" dan ternyata di tahap 2 inilah saya gagal untuk melanjutkan ke tahap 3. Moment yang sangat di nantikan adalah di tahap 3 karena langsung bertemu dengan dewan juri yang sebenarnya juga langsung di sorot tv. Namun kegagalan itu tidak menjadikan saya putus asa dan menyerah, saya jadikan pelajaran dan memperbaiki kemampuan saya dalam bernyanyi secara perlahan. Meskipun gagal lolos tetapi pengalamannya sudah berhasil saya dapatkan. 


Referensi : 

A Astafiyah. (2018). Kontribusi Efektivitas Ekstrakulikuler terhadap Prestasi Non Akademik. Jurnal keilmuan.uinsmhbanten


0 komentar:

Posting Komentar