6.6.22

Bisnis Di Usia Muda

 

ESSAY 3 PSIKOLOGI INDUSTRI ORGANISASI

Persyaratan Ujian Akhir Semester

Oleh :

Elfa Hidayaturrohmah (21310410032)

Reguler A

Dosen Pengampu : Dr. Arundati Shinta,M.A.

Semester Genap TA 2021/2022

Fakultas Psikologi

UNIVERSITAS PROKLAMASI 45 YOGYAKARTA

    UMKM adalah kependekan dari Usaha Mikro Kecil Menengah. UMKM adalah usaha atau bisnis yang dilakukan oleh individu, kelompok, badan usaha kecil, maupun rumah tangga. Adapun pengertian UMKM adalah usaha produktif yang dimiliki perorangan maupun badan usaha yang telah memenuhi kriteria sebagai usaha mikro. Pada kali ini penulis mendapatkan salah satu pembisnis muda yang sedang menduduki bangku kuliah semester 6. Ia adalah salah satu mahasiswa ekonomi di suatu kampus ternama di Yogyakarta. Narasumber tersebut bernama Eli Kusuma, ia sedang menjalankan suatu bisnis online atau sering disebut olshop namun disisi lain beliau juga menjalankan bisnis jasa titip atau nama kerennya jastip.

    Dari hasil wawancara yang dilakukan penulis pada hari Minggu, 5 Juni 2022, yang narasumber katakan bahwa beliau memulai bisnis tesbut sejak pademi Covid-19 yang dimulai bulan Maret 2020 silam. Belilau memutar otak agar bisa membantu perekomomian keluarganya yang merosot total karena pandemi Covid-19 tersebut. Beliau awalnya memulai bisnis tersebut berposisi sebagai reseler akan tetapi beliau mendapatkan ide baru untuk mendirikan sebuah olshop kecil yang belum memiliki toko. Nah mulai dari situ beliau merintis tokonya yang berawal mula belum mempunyai store yang dulunya barang dagangan tersebut menumpuk dirumah kini beliau sudah mempunyai store kecil meski hanya memiliki 1 karyawan untuk menjaga tokonya. Disisi lain beliau juga berposisi sebagai mahasiswa yang tidak mungkin menjaga tokonya kurang lebih 12 jam. Beliau pulan-pergi dari kampus ke kampung halaman yaitu dari Yogyakarta-Temanggung, beliau juga  berinisiatif membuka jasa titip barang seperti oleh-oleh khas Jogja ataupun barang brand lainnya. Dari jasa jastip tersebut bisa menutup biaya ongkos pulang-pergi Jogja-Temanggung. 

    Dari hasil wawancara kemarin mendapatkan kesimpulan bahwa sekecil apapun usaha kita meski hanya satu toko satu karyawan kita tetap menjadi bosnya. Mulai dari hal sekecil itu bisa mengurangi angka pengangguran di negara kita. Dari hal kecil tersebut kita juga belajar tentang membantu antar individu, secara tidak langsung kita juga membuka lapangan pekerjaan.

Daftar Pustaka

https://amp.kompas.com/money/read/2022/01/19/051518426/pengertian-umkm-kriteria-ciri-dan-contohnya


0 komentar:

Posting Komentar