7.4.20

DAMPAK NEGATIF MEMBUANG SAMPAH SEMBARANGAN

NAMA : M. RIAND PURWADINATA
NIM : 15.310.420.1118
PSIKOLOGI LINGKUNGAN
DOSEN PENGAMPU : DR. Arundati shinta

Masalah sampah tidak hanya sekedar bagaimana mengolah atau mengelola sampah saja, tetapi juga terkait dengan masalah budaya/sosiologi masyarakat. Masyarakat umumnya tidak begitu mempedulikan tentang sampah, suka buang sampah sembarangan.
Banyak terdapat dibeberapa tempat yang bertuliskan DILARANG BUANG SAMPAH SEMBARANGA, atau juga BUANGLAH SAMPAH PADA TEMPATNYA, ada juga yang BUANG SAMPAH DISINI KENA DENDA Rp. 5.000.000-, ,tetapi banyak diantara masyarakat yang tidak mempedulikan tulisan tersebut, sehingga banyak sampah berserakan dijalan sampai terbang kemana-mana.
Dampak yang didapat jika membuang sampah sembarangan ada banyak ,terutama berdampak di lingkungan ,Cairan rembesan sampah yang masuk ke dalam drainase atau sungai akan mencemari air, Berbagai organisme termasuk ikan dapat mati sehingga beberapa spesies akan lenyap, hal ini mengakibatkan berubahnya ekosistem perairan biologis.
Sampah memiliki banyak dampak negatif bagi kehidupan. Misalnya saja bagi  kesehatan, sampah dapat menimbulkan berbagai macam penyakit dan kematian. Sampah juga dapat mencemari air disungai dan bisa menyebabkan banjir. Melihat dampak negatif tersebut seharusnya kita sebagai masyarakat indonesia yang baik harus membuang sampah pada tempatnya.

Sumber : http://kuliahkusuka.blogspot.com/2013/06/makalah-tentang-solusi-sampah.html

0 komentar:

Posting Komentar