1.4.20

COVID-19: How To Not Be Bored In Quarantine?







Beatrice. A. J. C. Randan
19.310.410.040
Universitas Proklamasi 45

Dosen Pembimbing : Eny Rohyati, S.Psi., M.Psi.



     COVID-19 (Corona Virus Disease 19) merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh virus corona (World Health Organization, 23 maret 2020). Penyebaran virus corona baru ini tergolong cepat dan telah menjangkiti ratusan Negara. Berbagai kebijakan pun dilakukan oleh setiap Negara yang mengonfirmasi COVID-19 di negaranya, mulai dari penutupan bandara hingga pemberlakuan pembatasan terhadap pergerakan warganya (Kompas, 01 april 2020). Virus corona diketahui penyebaran utamanya melalui tetesan pernapasan terutama saat orang terinfeksi batuk atau bersin. Maka dari itu, menjaga jarang sangat diperlukan untuk mengurangi resiko tertular virus tersebut.

   Salah satu cara untuk memperlambat penyebaran virus, seperti virus corona, adalah "social distancing" atau yang sekarang dikenal sebagai "physical distancing". semakin banyak ruang antara kitaa dan orang lain, semakin sulit penyebaran virus tersebut (Australia Government Department of Health, 31 marel 2020). Dengan demikian sejumlah pemerintah daerah memberlakukan penghentian aktifitas pendidikan maupun pekerjaan dengan memberlakukan system pembelajaran atau kerja secara online. Mendengar berita tersebut seluruh siswa dan mahasiswa sangat menyambut itu. Tapi seiring berjalannya waktu, siswa maupun mahasiswa merasa bosan dengan kebijakan pemerintah yang menyuruh tetap tinggal di rumah (karantina). Untuk mengatasi kebosanan di rumah ada beberapa kegiatan yang dapat dilakukan di rumah selam karantina.

1. Yoga 
Tidak hanya dihitung sebagai aktifitas fisik, tetapi penelitian telah menunjukan bahwa yoga dapat meningkatkan suasana hati, menurunkan stress dan kecemasan dan meningkatkan harga diri. 

2. Chat dengan teman atau pacar
Panggilan, teks, email atau obrolan video dengan teman untuk menghindari kebosanan. Jika kalian punya pacar, ini adalah kesempatan kalian untuk chat, telfon, obrolan video dengan pacar kalian sepuas-puasnya.

3. Membaca buku
Membaca buku menjadi satu di antara cara lain untuk mengisi hari-hari selama karantina mandiri. Selain dapat memberikan ilmu baru, membaca buku juga dapat menjadikan waktu kita tidak terbuang sia-sia.

4. Mendekor rumah
Mendekor rumah menjadi satu diantara alternatif menghabiskan waktu di rumah. Mendekor dapat memberikan suasana yang baru pada rumah.

5. Mendengarkan musik 
Mendengarkan musik favorit bisa menghindarkan kita dari stres. Selain itu, aktifitas mendengarkan musik juga dapat menenangkan hati dan memberikan inspirasi si kemudian hari.

6. Karaoke
Selain kebersamaan yang terjalin, bernyanyi bersama keluarga dapat menjadi kegiatan yang positif karena kita merasa terhibur dan terhindar dari depresi.

7. Menonton film
Menonton film bersama keluarga menjadi hal yang sangat menyenangkan untuk dilakukan di tengah karantina mandiri. Selain dapat menghibur diri bersama keluarga, kedekatan antaranggota keluarga makin terjalin erat.

8. Memanggang kue 
Coba beberapa resep kue yang ada di internet. Resep kue yang menyehatkan lebih diutamakan untuk dicoba.

9. Berkebun
Menanam tanaman bunga dan sayur-sayuran mungkin akan memberikan keuntungan juga di kemudian hari.

 
 
 
REFERENSI

0 komentar:

Posting Komentar