31.10.15

Permainan Acak Laut




Nunuk Priyati
Oleh : Nunuk Priyati
Fakultas Psikologi
 Universitas Proklamasi 45
Yogyakarta


Kali ini saya mengadakan sebuah permainan berjudul Acak Laut yang bertujuan untuk melatih kerja sama , konsentrasi, kecerdasan, dan kekompakkan. Adapun waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan game ini tergantung pada pemandu game. Waktu bisa dipercepat atau diperlama. Instruksi-instruksi yang dapat dilakukan ialah sebagai berikut:

Pemain game dibagi menjadi dua kelompok. Masing-masing kelompok terdiri  dari 3 orang yang setiap orangnya ada yang menjadi ikan, nelayan, atau laut. Kelompok berkumpul  di suatu tempat yang berlawanan dengan kelompok lainnya. Kemudian pemandu game akan menjelaskan cara melakukan permainan Acak Laut sebagai berikut:
1.       Jika ada instruksi bom, maka anggota kelompok yang menjadi ikan berganti tempat dengan anggota kelompok lain yang juga mempunya posisi sebagai ikan.
2.       Jika ada instruksi badai, maka anggota kelompok yang menjadi nelayan berganti tempat dengan anggota kelompok lain yang juga mempunyai posisi sebagai nelayan.
3.       Jika ada instrukdsi sunami, maka anggota kelompok yang menjadi ikan, laut, nelayan berganti dengan anggota kelompok lain yang juga mempunyai posisi yang sama.
Diskusi yang dapat dilakukan yaitu dengan menanyakan manfaat dari game kepada peserta.



0 komentar:

Posting Komentar