27.11.23

Penghargaan Sebagai Pelatih Terbaik

 

Mata Kuliah: Psikologi Inovasi

Tugas: Essay Prestasi

Dosen Pengampu: Dr. Dra. Arundhati Shinta, MA

Di susun oleh: Ari Kurniawan, S.Pd, AIFO-P (21310410044)

Fakultas Psikologi Universitas Proklamasi 45

Yogyakarta

Di bawah langit biru Nanggulan yang cerah menjadi saksi perjalanan apik tim sepakbola yang saya latih dalam RMS Cup 2023. Turnamen ini menjadi arena pertarungan gigih dan langkah awal kami dari babak penyisihan grup, di mana empat tim di setiap grup bersaing memperebutkan tempat di fase berikutnya. Keberhasilan kami menembus final tidak datang begitu saja, pertandingan ketat di babak penyisihan grup menuntut sebuah konsistensi dan tim saya berhasil meraih juara grup dengan permainan memukau. Namun, jalan menuju final dipenuhi rintangan terutama di babak semifinal. Cedera dan akumulasi kartu memberikan kami ujian sesungguhnya dan banyak pemain kunci harus absen di saat yang krusial. Dengan semangat juang yang tinggi disertai perombakan komposisi pemain dan strategi, para pemain tampil dengan penuh motivasi dan gagah berani. Semifinal menjadi panggung apik para pemain kami di mana tekad dan semangat juang kami dapat melampaui segala hambatan yang kami hadapi. Meskipun terluka dan kelelahan kami berhasil melangkah ke final dengan kemenangan dramatis.

Partai puncak pun tiba, dan kehadiran lawan tangguh dari Purworejo menjadi ujian terberat. Skor ketat 2-1 menjadi saksi kemenangan kami yang mendebarkan. Gol-gol gemilang dari para pemain bintang kami menjadi penutup kisah indah ini. Gembira dan bangga melihat para pemain berpesta di atas lapangan, saya tak henti-hentinya bersyukur atas perjalanan luar biasa ini. Kemenangan bukan sekadar gemilang bagi para pemain yang berjuang di lapangan tetapi juga sebuah pencapaian luar biasa bagi saya sebagai seorang pelatih. Gelar pelatih terbaik dalam turnamen tersebut tidak hanya mencerminkan keterampilan saya dalam meramu tim tetapi juga hasil dari setiap keputusan taktis dan strategi yang dirancang dengan cermat dan tepat. Perjalanan panjang penuh tantangan ini telah membuahkan hasil dan penghargaan ini menjadi penegasan tertinggi dalam karir dunia kepelatihan sepakbola saya.

Pengakuan ini bukan hanya sekadar puncak kesuksesan melainkan juga pemicu motivasi yang lebih besar bagi saya. Penghargaan ini memberikan dorongan untuk terus berkarya dan meraih prestasi lebih tinggi di panggung kepelatihan. Saya tidak pernah berpuas diri dan sebaliknya  penghargaan ini menjadi fondasi kuat yang memperkokoh tekad saya untuk terus belajar dan mengembangkan pemahaman tentang kepelatihan sepakbola. Setiap langkah ke depan bukan hanya sekadar tantangan tetapi juga peluang baru untuk mencapai kesuksesan yang lebih besar. Setiap langkah yang saya ambil dalam perjalanan saya sebagai seorang pelatih sepakbola diwarnai oleh komitmen yang kuat untuk terus mengasah keterampilan dan pengetahuan saya. Melatih bukan hanya sekadar pekerjaan, melainkan panggilan jiwa yang menginspirasi saya untuk mencapai prestasi luar biasa di setiap kesempatan.

Saya percaya bahwa kunci kesuksesan dalam dunia kepelatihan sepakbola adalah dedikasi yang tak terbatas. Saya siap menghadapi setiap tantangan yang muncul di lapangan karena saya tahu bahwa setiap rintangan adalah peluang untuk tumbuh dan berkembang. Dalam setiap latihan dan pertandingan, saya membawa semangat positif dan semangat juang yang menular kepada tim saya. Satu hal yang selalu saya tekankan adalah pentingnya menginspirasi setiap pemain untuk memaksimalkan potensi terbaik mereka. Saya bukan hanya seorang pelatih, tetapi juga seorang mentor yang peduli terhadap perkembangan pribadi dan profesional setiap anggota tim. Saya percaya bahwa dengan membimbing mereka dengan penuh kasih sayang dan dukungan kita dapat mencapai hasil yang luar biasa bersama-sama.

 

0 komentar:

Posting Komentar