8.11.21

 

Nama   : Shafly Ardhya Saputra

NIM    : 20310410027

Prodi   : Psikologi (Kelas Karyawan)

 

Pemimpin Ideal Masa Kini

            Pemimpin adalah orang yang mengemban tugas dan tanggung jawab untung memimpin dan bisa mempengaruhi orang yang di pimpin nya . dengan menjadi seorang pemimpin berarti harus siap untuk mengayom rakyat. Perbedaanya dengan pimpinan adalah, pimpinan bergantung pada otoritas dalam menggerakkan anak buahnya, sementara pemimpin bergantung pada niat baik untuk kebaikan bersama.

Pimpinan menuntut hasil dan lepas tangan, sementara pemimpin menunjukkan jalan dan mengambil tanggung jawab atas prosesnya. Pemimpin berfungsi sebagai komunikator yang menentukan semua aspek di dalam ruang lingkup sebuah organisasi. Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam fungsi instruktif seperti cara mengerjakan perintah, melaksanakan dan melaporkan hasil, dan tempat mengerjakan perintah. Kepemimpinan berfungsi untuk membantu para pemimpin dalam mengembangkan wawasan, pengetahuan, pengalaman, dan kemampuan para anggota timnya. Selain itu, pemimpin juga dapat membentuk karakter anggota timnya menjadi lebih baik daripada sebelumnya.

Kepemimpinan ideal menjadi dambaan atau harapan bagi setiap organisasi. Terdapat 8 (delapan) karakter kepemimpinan ideal, yaitu : cerdas, bertanggung jawab, jujur, dapat dipercaya, inisiatif, konsisten, tegas dan lugas. Pemimpin ideal adalah pemimpin yang cerdas dalam membawa diri yang didukung dengan keunggulan berfikir dan peka terhadap hal-hal sekitar. Dalam menjalankan tugasnya, seorang pemimpin yang ideal akan mampu berfikir luwes dan memiliki ide-ide segar untuk keberlangsungan kepentingan kelompoknya.

Kriteria pemimpin yang ideal sudah sering kali dibahas, baik di buku, di artikel yang tersebar di internet, bahkan di forum-forum diskusi. Di dunia ini, sudah banyak pula tokoh pemimpin yang mampu menginspirasi karena memiliki gaya kepemimpinan yang patut diteladani. Karakter seorang atasan sangat berkontribusi terhadap perkembangan kinerja karyawan yang berada di bawah kepemimpinannya. Pemimpin yang baik juga mampu memberikan pengaruh positif, dan memaksimalkan potensi yang dimiliki tim untuk menunjukkan progres ke arah yang lebih baik. Ada beberapa kriteria pemimpin yang wajib diketahui. Kriteria atau kemampuan ini kalau kita miliki, maka bisa menunjukkan kredibilitas kita sebagai seorang atasan. Apa saja kriteria pemimpin yang perlu dimiliki oleh seorang pemimpin yang baik?

Setiap pemimpin punya sikap kepemimpinan yang berbeda-beda tergantung karakter dan kepribadiannya. Namun perlu diketahui, ada kriteria tertentu yang akan membedakan pemimpin yang ideal dan kredibel dengan pemimpin yang biasa saja. Berikut beberapa kriteria yang harus kita miliki untuk menjadi seorang atasan yang mampu membawa tim mencapai target-target yang telah ditetapkan.

Integritas. Kejujuran dan integritas adalah kunci utama untuk menjadi seorang pemimpin ideal. Pemimpin yang jujur tentu akan mendapatkan karyawan yang jujur pula.

Inspiratif. Kriteria pemimpin ideal selanjutnya adalah mampu menginspirasi banyak orang dengan memberikan contoh-contoh terbaik. Pemimpin seperti ini akan tahu tugas dan peran pemimpin dalam perusahaan.

Mampu berkomunikasi dengan baik. Seorang pemimpin ideal adalah yang mampu mengkomunikasikan visi dan misi dengan baik. Bahkan, memiliki strategi komunikasi efektif yang kemudian menciptakan pola komunikasi yang solid antar karyawan yang dipimpinnya. Komunikasi menjadi aspek paling krusial dalam membangun budaya kerja yang produktif.

Kemampuan pengambilan keputusan. Kriteria pemimpin ideal selanjutnya adalah mampu mengambil keputusan yang tepat di waktu yang tepat. Keputusan yang diambil harus memberi dampak besar bagi seluruh anggota tim untuk mencapai kesuksesan bersama. Dalam mengambil keputusan, seorang pemimpin juga tidak segan untuk berdiskusi dengan bawahannya untuk mendapatkan banyak pilihan solusi untuk dipertimbangkan. Hal ini karena, pemimpin perlu cerdas menganalisis permasalahan dan jitu dalam pengambilan keputusan.

Kecerdasan emosional. Pemimpin yang baik adalah pemimpin yang tidak hanya cerdas secara kognitif, namun juga cerdas secara emosional. Pemimpin ideal mampu mengendalikan emosi dalam situasi segenting apa pun dan tetap tenang dalam menghadapi konflik yang terjadi. Kecerdasan emosional juga berperan penting dalam meningkatkan kesadaran sosial dan menjalin komunikasi yang efektif. Pemimpin yang cerdas secara emosi tidak akan mengambil keputusan dengan terburu-buru atau mementingkan ego pribadi, melainkan tetap mengedepankan rasionalitas.

 

0 komentar:

Posting Komentar