24.6.16

RINGKASAN ARTIKEL : INDUSTRI OTOMOTIF BUTUH PENGEMBANGAN SDM

RINGKASAN ARTIKEL :
INDUSTRI OTOMOTIF BUTUH PENGEMBANGAN SDM

DELIANA VICRIA NURACHYANI
FAKULTAS PSIKOLOGI
UNIVERSITAS PROKLAMASI 45
YOGYAKARTA

            Ketua Komite Tetap Bidang Industri dan Pemberdayaan Daerah Kadin Indonesia I Made Dana Tangkas mengatakan industri otomotif dalam negeri membutuhkan pengembangan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas. Untuk memenuhi hal tersebut, perlu dibuat sebuah learning center atau akademi khusus otomotif. Institut otomotif tersebut nantinya diharapkan tidak hanya mencetak tenaga kerja, tetapi juga menyiapkan kompetensi dan sertifikasi dan di harapkan dapat mendogkrak daya saing dan lompetensi SDM di industri otomotif. Dengan demikian, tenaga kerja di sektor industri otomotif bisa bersaing dengan negara lain terutaa di ASEAN. Melalui institut otomotif Indonesia
semakin kuat dan memiliki daya saing yang mumpuni.
            Selain itu, Indonesia juga perlu membangun fasilitas testing dan evaluasi untuk industri komponen otomotif. Sehingga, industri kmponen bisa langsung mencocokan produknya dengan kebutuhan industri otomotif nasional. Dengan tersedianya fasilitas tersebut, proses produksi industri otomotif bisa terintergrasi secara penuh di dala negeri.
            Indonesia termasuk sudah terlambat untuk membangun institusi otomotif. Sementara negara pesaingnya, seperti Malaysia dan Thailand, sudah memiliki institut khusus otomotif sehingga industri otomotif di kedua negara tersebut bisa berkembang. Dengan berdirinya institut otomotif ini, akan menjembatani kebutuhan alih teknologi dan mencetak tenaga kerja anal di sektor industri otomotif.

Sumber:

Jaramaya, Rizki. (2016). Industri Otomotif Butuh Pengembangan SDM. Republika: 30 April 2016, halaman 5

1 komentar:

  1. Terimakasih infonya dan untuk referensi lainnya bisa kunjungi www,leppsi.gunadarma.ac.id

    BalasHapus