9.11.15

Ringkasan Artikel

Komplikasi Asma dan PPOK Kian Banyak

Tri Jumiati
Fakultas Psikologi Universitas Proklamasi 45
Yogyakarta




Komplikasi merupakan perpaduan beberapa penyakit yang terdapat pada tubuh manusia yang disebabkan oleh keadaan penyakit lama. Penyakit Asma adalah suatu penyakit yang menyerang saluran pernafasan (bronchiale) pada paru dimana terdapat peradangan (inflamasi) kronis dinding rongga bronchiale sehingga mengakibatkan penyempitan saluran nafas yang akhirnya seseorang mengalami sesak nafas.

Asma merupakan penyakit jangka panjang yang dapat menyebabkan penderitanya sulit bernapas, batuk-batuk, dan mengalami mengi ketika kambuh. Pada tiap orang, tingkat keparahan penyakit ini berbeda-beda, dan umumnya dapat dikendalikan dengan baik.


Asma yang tidak dikendalikan dengan baik dapat berujung pada komplikasi-komplikasi yang terjadi pada organ-organ pada saluran pernapasan,seperti :
1. Pneumonia (infeksi pada paru-paru). Pneumonia adalah peradangan  (pembengkakan) pada jaringan yang ada pada salah satu atau kedua paru-paru  yang biasanya disebabkan oleh infeksi.
2.        Lumpuhnya sebagian atau keseluruhan paru-paru
3.    Kegagalan pernapasan terjadi ketika tingkat oksigen dalam darah berkurang ke  tingkat yang membahayakan, atau tingkat karbon dioksida yang meninggi ke  tingkat yang membahayakan.
4.      Status asthmaticus (serangan asma yang parah yang tidak dapat merespon pada  perawatan tertentu).

Komplikasi-komplikasi ini dapat mengancam hidup seorang penderita dan sangat membutuhkan perawatan medis. Jika seorang penderita tetap membiarkannya, asma dapat berujung pada kematian. Kematian yang disebabkan oleh asma terus meningkat setiap tahunnya.

Maka dari itu penting halnya bagi semuanya untuk menyadari dampak berbahaya asma yang mengancam diri kita dan keluarga kita. Jika kita memiliki asma, sadari dan pahami asma tersebut sedari awal karena penyakit asma yang dikendalikan dengan benar tidak akan menurunkan kualitas hidup seseorang dan seseorang tersebut dapat hidup sehat mesipun menderita asma.


Sumber : ADH. (2015). Gangguan Pernapasan : Komplikasi Asma dan PPOK Kian Banyak. Kompas. 05 November. Halaman 14.

0 komentar:

Posting Komentar