26.4.22

PENTINGNYA INTERAKSI SOSIAL DALAM KEHIDUPAN SOSIAL

 


Oleh :

Lisa Devita Saripi / 21310410106

Psikologi Sosial

Dosen pengampu : Dr. Arundathi Shinta M.A.

Semester Genap T.A 2021/2022 

PSIKOLOGI

UNIVERSITAS PROKLAMASI 45 YOGYAKARTA




    Interaksi sosial dapat diartikan sebagai hubungan-hubungan sosial yang dinamis. Hubungan sosial yang dimaksud dapat berupa hubungan antar individu yang satu dengan individu lainnya, antara kelompok yang satu dengan kelompok lainnya, maupun antara kelompok dengan individu. Dalam interaksi juga terdapat simbol, di mana simbol diartikan sebagai sesuatu yang nilai atau maknanya diberikan kepada mereka yang menggunakannya. Menurut Herbert Blummer interaksi sosial adalah pada saat manusia bertindak terhadap sesuatu atas dasar makna yang dimiliki sesuatu tersebut bagi manusia. 

    Interaksi sosial merupakan faktor utama dalam kehidupan sosial hubungan antar manusia atau relasi-relasi sosial, hubungan satu dengan yang lain warga-warga suatu masyarakat, baik dalam bentuk individu atau perorangan maupun dengan kelompok-kelompok dan antar kelompok manusia itu sendiri, mewujudkan segi dinamikanya perubahan dan perkembangan masyarakat. Dilihat dari sudut inilah, komunikasi itu dapat di pandang sebagi sistem dalam suatu masyarakat, maupun sebagai proses sosial. interaksi sosial adalah kunci semua kehidupan sosial, tanpa interaksi sosial tak mungkin ada kehidupan bersama. Interaksi sosial merupakan syarat utama terjadinya aktivitas-aktivitas sosial.

    Adapun syarat-syarat dapat terjadinya interaksi sosial.menurut soerjono sukanto suatu interaksi sosial tidak akan mungkin terjadi apabila tidak memenuhi dua syarat yaitu adanya kontak sosial dan adanya komunikasi. Yang mana kontak sosial dapat berlangsung dalam tiga bentuk yakni antar orang perorangan, antara orang perorangan dengan suatu kelompok manusia atau sebaliknya, dan antara suatu kelompok manusia dengan kelompok manusia lainnya. kontak sosial memiliki sifat yakni kontak soisal positif  yang mana selalu mengarah pada suatu kerjasama dan negative mengarah kepada suatu pertentangan atau bahkan sama sekali tidak menghasilkan kontak sosial. Selain itu kontak sosial memiliki sifat primer dan sekunder. Dan ada komunikasi yang mana komunikasi adalah bentuk seseorang yang memberi tafsiran kepada orang lain yang dapat berwujud perasaan yang ingin di sampaikan. Selain syarat ada bentuk-bentuk dari interaksi sosial di antaranya pertama, kerja sama (cooperation), yang mempunyai lima bentuk seperti, kerukunan, bargaining, Ko-optasi(Co-optation), koalasi (Coalition), Joint-venture. Kedua, Akomodasi (Acomodation), yang mempunyai bentuk-bentuk: Corecion, Compromise, Abritration, dll. Ketiga Asimilasi (Asimilation).

    Nah, jadi apa pentingnya interakasi sosial? Seperti apa yang telah di jelaskan di awal tadi bahwa sesungguhnya manusia adalah makhluk sosial yang memerlukan sebuah bantuan orang lain dan tidak bisa hidup sendiri. Dengan melakukan interaksi sosial, kita bisa saling membantu kepada orang lain supaya bisa tetap bertahan hidup. Sehingga ada hubungan timbal balik anatara satu individu ddengan individu lainnya. Selain itu interaksi sosial juga bisa membuat kita tidak merasa kesepian karena di dalam interaksi sosial terdapat komunikasi


DAFTAR PUSTAKA


Interaksi Sosial . Yang di akses pada tanggal 23 april 2022 dan di kutip dari jurnal Interaksi Sosial.

    Proses Sosial dan Interaksi Sosial. Yang di akses pada tanggal 26 april 2022 dan di kutip             dari https://repository.unikom.ac.id/34308/1/Proses%20sosial%20dan%20Interaksi%20sosial.pdf.

    Bentuk Interaksi Sosial. Yang di akses pada tanggal 26 april 2022. Di kutip melalui       Kemendikbud.go.id. https://ditsmp.kemdikbud.go.id/mengapa-interaksi-sosial-itu- penting/#:~:text=Nah%2C%20jadi%20apa%20pentingnya%20melakukan,supaya%20bisa%20tetap%20bertahan%20hidup.

 

 

 


 

0 komentar:

Posting Komentar