12.11.21

CARA TEPAT MENAJAGA KESEHATAN MENTAL

 

CARA TEPAT JAGA KESEHATAN MENTAL

Essay ini dibuat untuk memenuhi Ujian Tengah Semester Psikologi Inovasi

Phrahasti Sito Resmi/19310410038

PSIKOLOGI INOVASI

Dosen Pembimbing : Dr. Arundati Shinta MA.

 


Mental health merupakan keadaaan dimana seorang individu menyadari potensi yang dimilikinya mampu menanggulangi tekanan hidup normal bekerja sama secara produktif serta mampu memberikan kontribusi bagi lingkungannya. Kesehatan mental yang baik adalah ketika kondisi kita merasa dalam keadaan tentram damai dan batin kita tidak kenap-kenapasehingga memungkinkan kita untuk menikmati hidup sehari-hari dan lebih menghargai orang disekitar.  Menurut World Health Organization (WHO) menyatakan bahwa kesehatan mental merupakan kondisi dari kesejahteraan yang disadari individu dalam kemampuannya untuk mengelola stress kehidupan yang wajar untuk bekerja secara produktif dan menghasilkan.  Dalam mental health meliputi yaitu beberapa gangguan mental yang umum seperti gangguan bipolar, depresi, kecemasan, gangguan stress pasca trauma (PTSD) OCD dan psikosis. Penyebab terjadinya mental seseorang terganggu yaitu pengalaman hidup yang dialami seperti stress atau pernah memiliki riwayat pelecehan terutama jika trauma terjadi pada masa kanak-kanak. Pentingnya mental health yaitu kesehatan mental mental mencakup kesejahteraan emosional psikologis ddan sosial hal ini akan mempengaruhi cara seseorang berpikir merasa dan bertindak. Kesehatan juga membantu menentukan bagaimana seseorang tersebut mengenai stress berhubungan dengan orang lain.

Bagaimana menjaga kesehtan mental ? ada beberapa cara untuk menjaga kesehatan mental yaitu 

1.      Istirahat yang cukup

Pada saat semua pekerjaan terasa terlalu banyak, menjauhlah sebentar dan lakukan apapun kecuali hal yang membuat kamu merasakan stress setidakannya sampai kamu merasa sedikit lebih baik. Terkadang hal terbaik untuk dilakukan adalah latihan dengan melakukan pernapasan sederhana. Istirahat termasuk tidur cukup tidak Cuma membuat tubuh menjadi segar tapi juga menjaga kesehatan mental.

2.      Jaga pola makan  dan Ksehatan Tubuh

Jaga pola makan dan ksehatan tubuh yaitu dengan melakukan makan yang enak dengan memberikan nutrisi yang dibutuhkan, makan lezat dan sehat juga menyehatkan otak. Karbohidrat (dalam jumlah sedang) meningkatkan serotonin, bahan kimia yang terbukti memiliki efek menenangkan pada suasana hati. Sementara itu makanan kaya protein membantu kamu tetap waspada. Sayuran dan buah-buahan dipenuhi dengan nutrisi yang memberi makan setiap sel tubuh, termasuk yang mempengaruhi bahan kimia otak yang mengatur suasana hati. Sertakan makanan dengan asam lemak tak jenuh ganda Omega-3 (ditemukan dalam ikan, kacang-kacangan, dan biji rami). Nutrisi ini dapat meningkatkan suasana hati dan mengembalikan integritas struktural pada sel-sel otak yang diperlukan untuk fungsi kognitif.

3.      Me Time

Meluangkan waktu untuk diri sendiri Me time adalah istilah untuk menggambarkan waktu khusus untuk fokus pada diri sendiri. Anda bisa melakukan segala sesuatu yang Anda ingin tanpa campur tangan orang lain. Salah satu manfaat me time adalah untuk menghilangkan stres. Melakukan hobi atau kegiatan yang disukai tanpa gangguan orang lain dapat menurunkan tingkat stres Anda. Dengan demikian, risiko Anda terkena berbagai penyakit seperti hipertensi, diabetes, dan penyakit jantung pun akan berkurang. Saat melakukan me time hal yang anda lakukan yaitu dengan melakukan hobimu seperti  berolahraga, memasak, membaca buku dan lainnya.

4.      Bersahabat atau berdamai dengan diri sendiri

Bersahabatlah dengan hal yang mempengaruhi fisik dan mental jangan biarkan stress, kesepian, masalah keluarga dan kerja yang membuat anda terpuruk. Belajar untuk berdamai dengan diri sendiri adalah kunci untuk meraih ketenangan diri. Berdamai dengan diri sendiri tidak perlu dengan menghindari tantangan dan permasalahan dunia, atau dengan bermeditasi selama berjam-jam. Berdamai dengan diri sendiri berarti Anda mencoba untuk menerima kekurangan dan kelemahan diri. Tapi, jangan kemudian Anda berpikir bahwa diri Anda tidak berguna. Justru dengan menyadari kekurangan dan kelemahan diri, akan membuat seseorang memahami batas kemampuannya agar tidak terjebak dalam, serta menjadi pendorong untuk membuat diri ini lebih baik.

 

Jagalah mentalmu memelihara kesehatan mental itu sangat penting karena kesehatan seseorang berawal dari kesehatan mentalnya. Dengan kesehatan mental memang tidak mematikan sacara langsung tapi dapat melumpuhkan kemampuan fisik seseorang.

0 komentar:

Posting Komentar