3.11.21

KESEMPATAN DALAM KESEMPITAN: Peluang di Tengah Pandemi

 


Beatrice Angelique / 19310410040
Tugas Essay Psikologi Inovasi
Dosen Pengampu : Dr. Arundati Shinta, MA
Fakultas Psikologi 
Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta

Virus Covid-19 menyebar sangat cepat sejak awal tahun 2020. Penyebaran Corona Virus Desease 2019 (COVID-19) di dunia cenderung terus meningkat dan menimbulkan korban jiwa serta kerugian material besar. Dalam masa pandemi Covid-19, masyarakat didorong untuk beradaptasi dengan kebiasaan baru. Aktivitas sehari-hari seperti bekerja, sekolah, kuliah, dan beribdah yang biasanya dilakukan di luar rumah, namun akibat dari pandemi Covid-19 menyebabkan aktivitas-aktivitas tersebut dilakukan di dalam rumah dengan menggunakan sistem online. Pemerintah Indonesia membuat kebijakan untuk tetap di rumah dan melakukan social distancing (pembatasan sosial) juga physical distancing (pembatasan fisik) sebagai upaya menekan penyebaran Covid-19 .

Sejak adanya pandemi Covid-19, dampak  yang muncul begitu terasa bagi masyarakat Indonesia baik dari segi ekonomi, sosial maupun kegiatan-kegiatan lainnya. Salah satu yang sangat menyita perhatian ditengah pandemi Covid-19 ialah jumlah dan pengangguran yang bertambah. Tidak sedikit perusahaan-perusahaan yang menutup kegiatan operasionalnya, sehingga mendorong perusahaan melakukan PHK terhadap karyawan-karyawannya. (masuh harus ubah kata-kata) Selain itu, adanya kebijakan dari pemerintah untuk tetap dirumah selama pandemi menyebabkan masyarakat terbatasi dalam bekerja. Mereka memilih mematuhi kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah sehingga banyak masyarakat yang terpaksa harus menganggur. Pengangguran mengakibatkan orang tidak memiliki pendapatan dan mendorong mereka jatuh ke jurang kemiskinan.

Pandemi Covid-19 mendorong kita untuk kreatif memanfaatkan situasi dan tetap produktif agar bertahan hidup dalam mengatasi goncangan, ada baiknya untuk mencoba berinovasi. Mengembangkan dan memanfaatkan hobi sebagai usaha rumahan untuk menghasilkan uang merupakan suatu peluang yang dapat dimanfaatkan. Membuat sesuatu yang sedang diminati dan dibutuhkan oleh orang lain, sehingga mereka tertarik untuk membeli. Dengan memanfaatkan segala potensi, pengalaman dan kemampuan yang dimiliki, memungkinkan kita mendapatkan penghasilan untuk bertahan hidup. Untuk mengoptimalkan usaha tersebut, media sosial bisa dijadikan sebagai peluang untuk menjual online. Apalagi dalam situasi pandemi seperti sekarang, dimana masyarakat banyak beraktivitas di dalam rumah yang meningkatkan penggunaan internet termasuk untuk berbelanja online.

Selain itu, kita juga harus memulai untuk mengatur pengeluaran keuangan dengan cerdas.  Melakukan catatan rencana keuangan dan perketat pengeluaran yang tidak terlalu penting untuk bisa berhemat. Dengan menerapkan gaya hidup hemat, mengurangi pengeluaran maupun kuantitas dapat menjadi strtategi dalam bertahan hidup untuk kehidupan sehari-hari dan peningkatan taraf hidup. Mulailah berpikir untuk keadaan mendatang dan kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi agar keadaan finansial tetap bisa stabil di masa pandemi seperti saat ini.


Sumber Gambar:

https://kepahiangkab.go.id/new/wp-content/uploads/2021/08/inovate.jpg

0 komentar:

Posting Komentar