29.6.21

INOVASI PEMBUATAN BAHAN PLASTIK DARI PATI SINGKONG


Ujian Akhir Semester Psikologi Lingkungan Semester Genap 2020/2021

Dosen Pengampu: Dr. Arundati Shinta, M.A.

Lidya Aritonang 19310410033

Fakultas Psikologi Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta



        Limbah adalah zat atau bahan buangan yang dihasilkan dari proses kegiatan manusia (Ign Suharto, 2011 :226). Limbah dapat berupa tumpukan barang bekas, sisa kotoran hewan, tanaman, atau sayuran. Menurut Peraturan Pemerintah Nomer 101 Tahun 2014, limbah adalah sisa suatu usaha atau kegiatan.

        Plastik adalah senyawa polimer alkena dengan bentuk molekul sangat besar. Istilah plastik menurut pengertian kimia mencakup produk polimerisasi sintetik atau semi sintetik. Molekul plastik terbentuk dari kondensasi organik atau penambahan polimer dan bisa juga terdiri dari zat lain untuk meningkatkan performa atau nilai ekonominya. Penggunaan plastik yang sangat banyak tersebut akan menimbulkan limbah plastik. Dimana salah satu limbah plastik tersebut adalah limbah botol air mineral, kantong plastik dan gelas plastik air minera.

        Di era modern ini limbah semakin banyak dan kebanyakan limbah yang dihasilkan merupakan limbah yang susah diurai seperti halnya limbah plastik. Limbah plastik banyak jenisnya diantaranya limbah kantong plastik, limbah botol air mineral juga limbah gelas plastik air mineral.


(sumber gambar : tokopedia)


        Menurut saya sebagai generasi muda Bangsa adapun hal yang saya ingin kembangkan dalam pembuatan kemasan yang berbahan pati singkong, dimana inovasi ini tercipta dari Kevin Permana Kumalaputra, salah satu putra bangsa yang peduli terhadap lingkungan. Melalui perusahaan yang ia dirikan, Avani Eco, ia berhasil membuat plastik dari bahan dasar pati singkong yang mudah didaur ulang dan aman jika tertelan oleh hewan laut.  Produk yang diluncurkan Avani Eco ini ternyata nggak cuma kantong plastik saja, tetapi juga gelas, sedotan, sampai jas hujan. Bagi saya inovasi beliau patut diapresiasi dan dikembangkan mengingat jumlah sampah yang sangat banyak di negara kita sendiri yang dapat merusak ekosistem mahkluk hidup.

 

DAFTAR PUSTAKA : 

Shinta, A., Daihani, D.U. & Patimah, A.S. (2019). Friendly environment waste management based on community empowerment as the basis of the health national resilience. Proceeding Optimizing Public Health for Sustainable Global Prosperity Through Innovative Collaboration. 4th International Symposium of Public Health. Griffith University, Gold Coast Campus, Queensland, Australia, October 29th-30th, pp. 6-11.

Shinta, A. (Editor) (2019). Memuliakan sampah: Konsep dan aplikasinya di dunia pendidikan dan masyarakat. Yogyakarta: Deepublish.

 Hozairi, A. (2017). Pemanfaatan Limbah Gelas Plastik Air Mineral Sebagai Bahan Ukir Bertema Kehidupan Anak Jalanan (Doctoral dissertation, State University of Surabaya). 

https://ctreemagz.id/sains/puspa-rini/5-inovasi-keren-pengganti-plastik-ada-yang-bisa-dimakan-lho/


0 komentar:

Posting Komentar