26.10.16

Kegagalan adalah Jembatan Menuju Keberhasilanku



Kegagalan adalah Jembatan Menuju Keberhasilanku
Tri Welas Asih
Fakultas Psikologi Universitas Proklamasi 45
Yogyakarta

Siapa yang dalam hidupnya tidak pernah mengalami kegagalan ? Semua orang pasti pasti pernah mengalami kegagalan. Termasuk saya juga pernah mmengalami kegagalan. Semua orang mempunyai cara tersendiri untuk mengatasi dan menyikapi kegagalan tersebut. Sebagian orang menjadikan kegagalan tersebut sebagai pemicu semangat untuk menjadi lebih baik lagi, tapi sebagian ada yang menyikapinya sebagai hambatan dalam mencapai keinginan dan karena kegagalan tersebut mereka merasa putus asa akhirnya tidak mau mencoba lagi.

Keinginan untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi adalah impian setiap anak. Begitu juga dengan saya, sejak kecil sudah mempunyai keinginan kuat untuk bisa mengenyam pendidikan setinggi-tingginya. Tetapi keadaan tidak mendukung keinginan ini berjalan dengan lancar. Saat duduk di bangku SMA mulai berencana mencari cara untuk meneruskan pendidikan dengan mencari beasiswa maupun universitas yang terjangkau biayanya. Pilihan jatuh pada sekolah tinggi ikatan dinas yang menjamin penempatan kerja setelah lulus. Persiapan untuk menghadapi tes masuk sangat maksimal, hasilnya lolos di ujian pertama. Tapi ketika tes selanjutnya, saya tidak lolos. Pengalaman tidak lolos ini saya anggap sebagai suatu kegagalan dalam melanjutkan pendidikan yang saya impikan. Berawal dari sini saya mulai mempunyai niat, apapun kondisinya, saya tetap harus bisa melanjutkan pendidikan. Mulai dari bekerja untuk biaya sendiri sampai akhirnya bisa menempuh pendidikan lagi saat ini.
Kelancaran dalam menjalani pendidikan saat ini memotivasi saya untuk lebih menjaga apa yang saya capai saat ini. Saat keberadaanku bisa membawa manfaat bagi orang lain, saya menganggapnya ini keberhasilanku yang paling besar. Dari kegagalan dulu, saya menjadi berfikir bahwa kita tidak harus menjadi sesuai dengan apa yang kita inginkan. Kita bisa menjadi lebih bermakna, lebih sukses dengan sedikit melenceng dari keinginan kita. Karena apa yang kita anggap baik, belum tentu itu terbaik buat kita. Tetap semangattt,,,

0 komentar:

Posting Komentar