28.3.16

LASER ``STRIKE`` Ganggu Jalur Penerbangan Bisa sebabkan Kecelakaan



 FADLY AMIN 
Fakultas Psikologi
Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta

LASER `STRIKE` Ganggu Jalur Penerbangan
Bisa Sebabkan Kecelakaan

Sleman (KR) Dunia penerbangan di Yogyakarta akhir-akhir ini marak dengan gangguan pada malam hari yang disebabkan sinar sejenis laser yang disinyalir dari laser pointer atau laser strike . hal ini sangat membahayakan penerbangan karena dapat menyebabkan kecelakaan pesawat.

        Kepala Dinas Operasi Lanud Adisucipto Kolonel  Pnb Bonang Bayuaji menjelaskan ,laser strike yang berasal dari daratan yang kemudian ditembakkan kearahj pesawat  terbang yang melintas secara teknis tidak mengganggu atau merusak system pesawat terbang . ``namun menjadi sangat berbahaya dan berpotensi accident atau incident terhadap penerbangan tersebut apabila sinar laser ditembakkan langsung kearah pilot .

   Intesitas cahaya laser yang langsung mengenai  mata  ujarnya dapat  menyebabkan kebutaan sementara tentunya hal ini sangat berbahaya bagi penerbangan , apalagi pesawat yang melintas di kota Yogyakarta , adalah pesawat-pesawat yang akan melakukan Take Off. ( Lepas Landas) atau Landing ( Pendaratan) di bandara adisucipto.

Gangguan Laser  Strike termasuk  factor paling berbahaya bagi pilot dalam mengendalikan pesawatnya. Kebutaan  sementara akibat  laser  strike berakibat fatal terhadap keselamatan awak pesawat, penumpang dan orang lain di daratan.
Kadisops Lanud Adisucipto ini mengimbau warga masyarakat untuk tidak lagi menggunakan laser pointer untuk hal-hal yang tidak sesuai fungsinya apalagi di arahkan ke pesawat terbang. ``Kepedulian kita semua menyelamatkan orang lain``pintanya.



Sumber : Kedaulatan Rakyat, 18 maret 2016

0 komentar:

Posting Komentar