17.9.15


Susahnya Mendapatkan Pekerjaan
Susanti
Fakultas Psikologi
Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta

Ana (bukan nama sebenarnya) adalah seorang wanita berumur 26 tahun yang sudah lulus kuliah sejak september 2012. Ana adalah lulusan S1 fakultas psikologi universitas X di yogyakarta. Ana sudah banyak mengirim surat lamaran pekerjaan dan berkali-kali mengikuti tes seleksi kerja tetapi sampai saat ini ana belum juga mendapatkan pekerjaan. Orang tua ana menyarankan ana untuk menjadi PNS saja sehingga ketika ada seleksi tes CPNS ana mengikutinya. Tetapi ketika hasil pengumuman lagi-lagi ana gagal lolos dalam seleksi CPNS tersebut. Ana tidak putus asa, ana pun mencoba mengikuti berbagai kursus untuk meningkatkan skillnya, misalnya mengikuti les bahasa inggris, les design grafis juga les komputer. Hal tersebut dilakukan ana agar ana mendapatkan pekerjaan yang ana inginkan.

Saran saya kepada ana yaitu sebaiknya ana lebih bersabar dalam menghadapi kejadian tersebut. Selain itu sebaiknya ana juga jangan putus asa untuk terus mencoba lagi mengirim surat lamaran, banyak mencari informasi tentang lowongan pekerjaan dan berusaha memperluas pergaulan tentang dunia kerja. 

0 komentar:

Posting Komentar